Sasar daerah perbatasan, Srikandi PDIP Klaten salurkan bantuan Puan Maharani

 

Ketua DPC PDIP Klaten Hj Sri Mulyani, bersama Anggota DPRD Prop Jateng Hj Kadarwati SH MH, foto bersama ibu hamil penerima bantuan dari Puan Maharani. jumat,(16/10/2020).

Kasihinfo.com Klaten - Srikandi kabupaten Klaten yang dipimpin langsung oleh ketua DPC PDIP klaten, Hj Sri Mulyani beserta anggota DPRD propinsi Jawa Tengah Hj. Kadarwati SH MH, menyalurkan bantuan dari Ketua DPR RI Puan Maharani berupa sembako, APD, serta makanan tambahan bagi ibu hamil dan Balita, dengan menyasar daerah perbatasan kabupaten Klaten dengan kabupaten Sukoharjo Jawa Tengah.

Bertempat di Pendopo Garuda, Desa Serenan, Kecamatan Juwiring, Klaten Jawa Tengah, sekitar ratusan paket bantuan disalurkan kepada ibu hamil, serta warga sekitar yang membutuhkan. Jumat,(16/10/2020).

Ketua DPC PDIP Klaten, Hj Sri Mulyani, mengatakan kepada warga jika mengingat masih dalam pandemi Covid-19, ketua DPR RI Puan Maharani tidak bisa secara langsung untuk menyerahkan bantuan, melainkan penyerahan secara simbolis dilakukan oleh dirinya bersama srikandi dan kader PDIP Klaten. Diharapkan bantuan tersebut bermanfaat bagi warga yang membutuhkan. ibu-ibu hamil beserta balitanya selalu dalam keadaaan  sehat dan baik. Dan tentunya di tengah pandemi ini, tetap taat terhadap protocol kesehatan, agar selalu hidup sehat.

“Ketua DPR RI Ibu Puan Maharani nitip salam buat warga sekalian, mengingat masih pandemic Covid, jadi penyerahan bantuan ini secara simbolis kami yang menyerahkan bersama ibu Hj Kadarwati SH MH. Ia berharap, bantuan ini bisa sedikit meringankan beban warga di tengah pandemi, dan khusus bagi ibu hamil dan balita, bisa membantu untuk menjaga kesehatannya, guna menciptakan generasi penerus yang sehat sejak  masih dalam kandungan” katanya.


Sedangkan anggota DPRD Propinsi Jawa Tengah dari Fraksi PDIP Hj Kadarwati SH MH mengatakan jika, Mbak Puan Maharani terus peduli gerakan masyarakat untuk tetap hidup sehat. Warga masyarakat diberikan makanan tambahan khususnya untuk ibu hamil, dikarenakan tingkat resiko pada ibu hamil lebih tinggi, untuk itu Ketua DPR RI peduli untuk terus memberikan bantuan makanan tambahan bagi ibu hamil dan balita, demi menjaga  tetap sehat dan kuat.

“inikan program lanjutan dari mbak Puan Maharani yang akan terus digulirkan untuk memotivasi masyarakat untuk terus bertahan dan bangkit di tengah pandemi seperti saat ini.


Kadarwati menambahkan jika , penyaluran bantuan kali ini juga didampingi oleh temen-temen PAC dan Srikandi PDIP, dengan tetap semangat untuk terus menggerakkan organisasi PDIP Kabupatan Klaten. ( h-d)

Lebih baru Lebih lama