Kasihinfo.com - Rumah Sakit Dr Soeradji Tirtonegoro Klaten kembali meresmikan fasilitas ruang rawat inap guna memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas dengan kenyamanan dan kemewahan yang dibutuhkan.
Fasilitas yang diresmikan yaitu ruang rawat inap kelas president suite, suite dan VIP room yang berada di gedung Dahlia lantai 5 rumah sakit setempat.
Peresmian ditandai dengan menekan sirine dan pemotongan untaian bunga yang dilakukan oleh Plt. Direktur Utama Rumah Sakit Dr Soeradji Tirtonegoro Klaten, Dr. Sholahudin Rathomi, beserta jajaran dari RSST. Jumat, (17/01/2025),
Usai peresmian Manager Pelayanan Medik Pandu Kridalaksana mengatakan, di Rumah Sakit Soeradji Tirtonegoro (RSST) Klaten ada 1 ruang President Suite, satu ruang Suite dan 19 ruang VIP yang berada di lantai lima gedung Dahlia.
“Satu President suite, satu suite dan 19 VIP, dengan fasilitas yang mewah, semuanya nyaman, dingin dan sudah kita coba semua perfect. Sebagian besar fasilitas dilengkapi dengan teknologi terkini, ungkap Pandu Kridalaksana.
Fasilitas ruang rawat inap kelas president suite, suite dan VIP room, yaitu di masing masing ruang atau kamar dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang bagus dan menggunakan teknologi terkini.
“ Antara lain tentu saja ruangan ber AC, sofa untuk duduk keluarga, dispenser, kulkas dan smart televisi. Dan untuk VIP room, dilengkapi dengan satu ruang khusus untuk keluarga pasien, bahkan tempat sampah dan closet kamar mandinya sudah menggunakan sensor, “ katanya.
Lebih lanjut Pandu mengatakan, untuk luas ukuran ruangan President Suite sangat besar tiga kali ukuran ruangan VIP biasa.
“Tiga kali lipat dari ukuran ruangan VIP biasa, ada ruang tidur keluarga, ruang tidur pasien dan ada ruang keluarga, kalau suite ada ruang tidur keluarga dan ruang tidur pasien kalau yang VIP ada ruang tidur pasien dan sofa dan itu sudah cukup nyaman”, katanya.
Saat disinggung soal pembangunan, Pandu Kridalaksana menjelaskan bahwa pembangunan gedung Sudah cukup lama, namun pembangunan gedung dilantai lima memerlukan waktu satu bulan.
“Bandung bondowoso, pembangunan gedung untuk fasilitas ini cukup satu bulan dilaksanakan oleh kontraktor dari jakarta dengan biaya mencapai lima milyar rupiah”, ucapnya.
Plt. Direktur utama Rumah Sakit Soeradji Tirtonegoro (RSST) dr. Sholahudin Rathomi, menjelaskan, pengembangan rumah sakit eksekutif dilakukan dengan harapan kedepan Klaten akan menjadi central nya Jawa Tengah bagian selatan.
“Kita berharap rumah sakit ekslusif menjadi sentral di Jawa Tengah bagian selatan, dengan kemudahan akses jalan kita akan bangun layanan layanan rumah sakit yang ada Jakarta dan Surabaya akan kita usahakan di Klaten ada”, pungkasnya.
Kedepan, RSST juga akan bangun gedung untuk orang sehat, seperti untuk Medical Check Up atau MCU, guna pemeriksaan kesehatan secara menyeluruh. Untuk khusus kecantikan, dan lainnya. (hrd)