Terkendala Internet, Calon siswa Harus datang ke sekolah untuk input data.

Di Bantu petugas, Calon siswa menginput data di SMK N 3 Klaten

Kasihinfo.com - Klaten, Penerimaan peserta didik baru,PPDB yang dilakukan secara online, di kabupaten Klaten, Jawa Tengah, terkendala sinyal internet. Calon siswa SMA / SMK  terpaksa datang ke sekolah yang dipilih oleh para siswa.

Hal ini terpantau di SMK negeri 3 klaten, yang siswanya mendatangi langsung di sekolah, untuk melakukan input data dengan di bimbing petugas sekolah. Pihak sekolah sudah menyediakan ruang laboratorium komputer, untuk proses input data calon siswa baru.

Menurut penuturan para orang tua, kedala yang dihadapi di rumah mereka sinyal internet tidak bagus. Untuk itu maka calon siswa, harus kesekolah untuk melakukan input data dengan dipandu oleh pihak sekolah.

“di rumah sinyal internet tidak bagus , sehingga kadang nyambung kadang tidak. Untuk itu kami terpaksa datang ke seoklah untuk melakukan input data di sekolah, dengan dibantu pabk ibu guru” kata ika, salah satu orang tua calon siswa.

sementara itu, calon siswa mengatakan jika, sebenarnya sudah melakukan input data di rumah, namun saat login, akses koneksi internet terputus, sehingga sulit untuk menginput data.

“setiap mau login putus, dan sudah berulang kali, untuk itu saya harus input data di sekolah “ kata salah satu calon siswa , arum ayu prihastuti.

Sedangkan kepala SMK Negeri 3 Klaten, Dionisius Pramuji mengatakan , jika kepadatan pengguna yang melakukan input data, menjadi faktor utama lemahnya server jaringan bagi calon siswa. ada sekitar 70 calon siswa yang datang kesekolah untuk melakukan input data yang dipandu oleh petugas sekolah. sementara itu, bagi yang terkendala dan datang ke sekolah.

“ bagi para calon siswa yang datang ke sekolah, tetap harus menerapkan protocol kesehatan, guna mencegah penyebaran covis-19 di lingkungan sekolah. Perapan protokol covid 19 ini, mulai datang diperiksa suhu, pakai masker, cuci tangan, diarahkan dan disediakan ruang tunggu bagi pengantar.


Pramuji menambahkan, untuk SMK Negeri 3 Klaten, kuota siswa yang akan diterima sejumlah 485 siswa, dengan 4 kejuruan, meliputi tata boga, tata busana, tata kecantikan, dan perhotelan. proses penerimaan peserta didik baru, diprovinsi jawa tengah, dimulai sejak tanggal 17/ hingga 25 juni mendatang.(s-g)
Lebih baru Lebih lama